Untuk mempertahankan sikap mental positif adalah dengan menjadikan gaya hidup yang benar. Gaya hidup yang benar diwujudkan dengan mengatur hidup dengan cara tertentu, untuk mencapai kondisi kebugaran fisik dan mental secara optimal. Orang sukses adalah orang yang mempunyai level energi dan antusiasme atau semangat yang tinggi di banding dengan orang yang biasa.
Kondisi fisik mempengaruhi kondisi pikiran dan demikian sebaliknya. Gaya hidup yang tidak benar akan mengakibatkan kondisi fisik yang lemah dan tidak bersemangat. Kondisi fisik yang lemah akan mempengaruhi kemampuan berpikir. Tidak percaya? coba sobat ingat, pernahkah saat sobat saat kondisi tubuh sobat lelah. Sobat menjadi mudah marah atau tersinggung, ucapan yang biasanya membuat sobat tertawa, apabila kondisi tubuh sedang lelah membuat sobat marah besar,. Sebaliknya ucapan yang sebenarnya agak kasar, apabila sobat mendengarnya, saat kondisi tubuh sedang segar tidak akan mudah membuat sobat marah. Hal ini disebabkan pada saat tubuh sobat segar. Sobat dapat lebih mudah fokus dan menagarahkan pikiran sobat.
Hal - hal yang perlu sobat perhatikan untuk meningkatkan level tubuh adalah :
- Mengurangi segera mungkin dan sebanyak mungkin makanan yang mengandung lemak, pengaruh negatif lemak sudah sangat sering menjadi bahan berita. Lemak dapat mengakibatkan penyakit kegemukan, tekanan darah tinggi, penyakit jantung, perasaan letih dan depresi.
- Makan secara seimbang dan tidak berlebihan, usahakan untuk dapat menyeimbangkan antara asupan karbohidrat, lemak, protein, serat dan vitamin.
- Melakukan olah raga secara rutin
- Minum banyak air putih, bukan minuman yang mengandung soda, kopi, teh manis atau minuman yang banyak mengandung gula.
- Istirahat yang cukup, jumlah waktu istirahat untuk setiap orang berbeda satu dengan yang lain, tetapi pada umumnya kita membutuhkan istirahat atau tidur 7 hingga 8 jam sehari.
Semoga tips Gaya hidup ini bisa membarikan manfaat dan salam sukses selalu...
0 komentar:
Posting Komentar